Satgas Citarum Harum Sektor 18 dan SMK Texmaco Melaksanakan Penghijauan Di Sepanjang Bantaran Sungai Citarum
Karawang - Ruangbacanews.com
Satgas Citarum Harum Sektor 18 bekerja sama dengan SMK Texmaco melakukan penanaman ratusan pohon ketapang di area bantaran sungai Citarum Desa Kiarapayung, Kecamatan Klari, Kabupaten Karawang, Kamis (9/1/2025).
Dansektor 18 CH Kolonel Arm I Kadek Arya Atmawijaya, S.I.P.,M.A.P. menyampaikan, kegiatan ini bertujuan untuk melestarikan lingkungan, mencegah erosi, menambah kesejukan di sekitar bantaran sungai dan meningkatkan kualitas udara.
"Penanaman pohon ketapang ini merupakan bagian dari program Citarum Harum untuk menjaga kelestarian Sungai Citarum dan lingkungan sekitarnya," katanya.
Sambungnya, Kegiatan ini menunjukkan komitmen kami menjaga lingkungan dan melestarikan Sungai Citarum.
"Kami mengajak masyarakat untuk berpartisipasi menjaga alam dan kebersihan lingkungan," pungkasnya.
Sementara itu pihak Kepala Sekolah SMK Texmaco Agung Hariyadi, S.Si.,M.Si. menyambut baik kegiatan penanaman pohon ini bersama Satgas Citarum Harum Sektor 18 agar siswa siswi bisa memahami akan pentingnya penghijauan untuk alam ini.
Kegiatan ini sejalan dengan visi sekolah kami untuk mengembangkan kesadaran lingkungan dan tanggung jawab sosial.
"Kami bangga berpartisipasi dalam kegiatan ini. Penanaman pohon ketapang tidak hanya menjaga kelestarian lingkungan, tapi juga memberikan kesadaran akan pentingnya pelestarian alam kepada siswa-siswi kami," ujar Kepala Sekolah.
Tidak ada komentar