Gerliya H Kisro Sambangi dan Sosialisasi Ke Warga Demi Pemenangan Di Pemilu 2024
Karawang - Calon legislatif (caleg) Partai PDI Perjuangan untuk DPRD pemilihan Karawang Dapil 6, H Kisro nomor urut 3 memberikan sosialisasi pemilihan surat suara jelang Pemilu 2024, serta menyerap aspirasi dari masyarakat.
H Kisro sosialisasi pemilihan pada surat suara ini untuk memberikan pemahaman dan pendidikan politik kepada masyarakat di Desa Klari, Kecamatan Klari, Karawang.
Hal tersebut termasuk tata cara pencoblosan di bilik suara yang benar, sehingga suara pilihan rakyat dihitung secara sah tanpa ada kesalahan dan suara masuk ke masing-masing caleg amanah pilihannya.
Saat kunjungannya, Kisro juga menyerap aspirasi rakyat di Dapil 6 Kabupaten Karawang yang meminta perubahan di sektor ekonomi, kesehatan serta pendidikan.
"Alhamdulillah kami terus bergerak melakukan sosialisasi dan menyapa untuk terus menyerap aspirasi masyarakat," katanya.
Lebih lanjut, Kisro menambahkan bahwa keikutsertaannya dalam pemilihan calon legislatif ingin memberikan perubahan di kabupaten Karawang.
"Tentunya ini murni dorongan dari hati saya, hari ini saya menyapa warga dan memperkenalkan diri dan Capres-Cawapres nomor urut 3, dan kami juga mengajak warga untuk datang ke TPS tanggal 14 februari mendatang," tutupnya.
Tidak ada komentar